Agnes Monica dan penghargaanya |
Bukan hal yang mudah bagi Agnes untuk mencapai cita-citanya ini, ia telah melewati proses keartisannya semenjak kecil dan telah mengantongi berbagai penghargaan, sehingga bukanlah sekedar sensasi jika ia sekarang siap meluncur lebih jauh lagi di dunia karir musiknya.
Agnes Monica Muljoto dilahirkan di Jakarta pada tanggal 1 Juli 1986. Ia merupakan anak bungsu dari pasangan Jenny Siswono dan Ricky Suprapto. Ia memiliki seorang kakak laki-laki bernama Steve Muljoto yang kemudian menjadi manajernya. Agnes menyelesaikan pendidikan dasarnya di SD Tarakanita Jakarta, kemudian melanjutkan pendidikannya ke SLTP Pelita Harapan.
Di sekolahnya Agnes merupakan siswi yang berprestasi di bidang akademik dan sering menerima beasiswa, meskipun ia juga disibukan dengan aktivitas luar sekolah seperti les piano, bahasa Inggris, ice-skating dan bulu tangkis. Bakat Agnes di bidang seni sudah telihat sejak ia masih kanak-kanak, khususnya bidang tarik suara. Selain ditempa di gereja, Agnes juga ikut kursus vokal di beberapa tempat.
Saat menginjak usia enam tahun, Agnes memulai karienya sebagai penyanyi cilik dan merekam album anak-anak pertamanya yang diberi judul Si Meong. Nama Agnes melambung sebagai penyanyi cilik saat ia merilis album keduanya di tahun 1995 yaitu Yess!, yang merupakan album duet bersama Eza Yayang. Album tersebut dinobatkan sebagai "Album Anak-Anak Terbaik" di tahun 1999. Album lain yang telah dirilis Agnes yaitu Bala-Bala. Ketiga album tersebut berhasil melejitkan Agnes ke jajaran penyanyi cilik terpopuler di era 1990-an. Selain bernyanyi dan merilis album, Agnes juga menjadi presenter acara anak-anak yaitu Video Anak Anteve (VAN) di Anteve, Tralala-Trilili di RCTI, dan Diva Romeo di Trans TV. Agnes berhasil meraih penghargaan Panasonic Awards untuk "Pembawa Acara Anak-Anak Terfavorit" selama dua tahun berturut, 1999 dan 2000.
Agnes Monica kini menginjak usia 25 tahun selain sebagai penyanyi dan presenter. Saat menginjak usia remaja, Agnes mulai terjun ke dunia seni peran. Perannya di sinetron Pernikahan Dini (2001) berhasil melambungkan namanya. Agnes kemudian membintangi sederet judul sinetron yang menjadikannya artis remaja dengan bayaran termahal saat itu.
Pada tahun 2003, Agnes merilis album dewasa pertamanya yang berjudul And the Story Goes, yang kembali melejitkan namanya di industri musik Indonesia. Kesuksesannya di tanah air mendorong Agnes memasang target untuk bisa berkarier di kancah internasional.
Pada album keduanya yang dirilis di tahun 2005, Whaddup A'..?!, ia menggandeng penyanyi asal Amerika Serikat Keith Martin untuk berkolaborasi. Agnes juga terlibat dalam syuting dua serial drama Asia, The Hospital dan Romance In the White House di Taiwan.
Prestasi Agnes Monica
Berbagai prestasi juga diraih sepanjang karirnya bukan saja dari dunia hiburan, baik di indonesia maupun di luar negeri. Pada awal tahun 2007, Agnes ditunjuk oleh DEA (Drugs Enforcement Administration) dan IDEC Far East Region sebagai duta anti narkoba se-Asia,
Pada tanggal 4 Oktober 2008, Agnes tampil di panggung Asia Song Festival yang diselenggarakan oleh Korea Foundation for International Culture Exchange di Seoul, Korea Selatan. Acara yang diikuti 24 artis dari 12 negara Asia tersebut disaksikan oleh 35.000 penonton di Seoul World Cup Stadium dan disiarkan di stasiun televisi di 30 negara.
Agnes menampilkan dua lagu miliknya, "Godai Aku Lagi" dan "Shake It Off", dengan memasukkan unsur tarian Bali. Penampilan Agnes tersebut mendapat respon positif dari sejumlah media lokal Korea dan meraih penghargaan "The Best Asian Artist Award" dari panitia, dan seabreg prestasi lainnya.
Memasuki tahun 2010, Agnes mendapat kehormatan menjadi juri dalam ajang pencarian bakat Indonesian Idol. Kehadiran Agnes di ajang tersebut sempat diragukan karena usianya yang masih terlalu muda. Agnes berkomentar "Kalau pengalaman, jangan dilihat dari umur. Dengan prestasi yang aku dapat, enggak ada beban buatku berada di antara Mas Anang dan Mas Erwin. Aku sendiri merasa bukan jadi juri, aku dibiarkan jadi diri sendiri, aku sebagai teman mereka [para peserta]. Aku akan bagi pengalamanku ke mereka." Agnes juga ditunjuk menjadi duta MTV EXIT (End Exploitation and Trafficking) dalam misi memberantas perdagangan manusia.
Di tahun ini, Agnes meluncurkan singel berjudul "Karena Ku Sanggup" yang ia ciptakan bersama musisi Andi Rianto. Ia juga membintangi sinetron berjudul Pejantan Cantik yang tayang di Indosiar. Pada tanggal 21 November 2010, Agnes menjadi salah satu pembawa acara karpet merah ajang penghargaan tahunan American Music Awards yang diselenggarakan di Nokia Theare, Los Angeles, Amerika Serikat. Ia tampil menggunakan busana bermotif batik dan kebaya, serta sesekali menggunakan bahasa Indonesia.
Pada kesempatan tersebut Agnes juga berduet bersama penyanyi Meksiko Christian Chávez dalam lagu berjudul "¿En Dónde Estás?" yang dikemas dalam bahasa Spanyol, Inggris, dan Indonesia.
Agnes siap Go Internasional
Agnes meluncurkan sebuah album kompilasi terbaik yang diberi judul Agnes Is My Name pada tanggal 2 Februari 2011. Album ini memuat sepuluh singel pilihan dari tiga album studio sebelumnya, ditambah dua lagu terbaru "Karena Ku Sanggup" dan "Paralyzed".
Dalam jumpa pers di KFC Kemang, Jakarta, Rabu (2/2) lalu Agnes Monica bersama jajaran manajemennya saat peluncuran album terbarunya mengumumkan langkahnya menuju go international, Sebuah perusahaan musik di Amerika Serikat mengontraknya untuk membuat album internasional di Negeri Paman Sam tersebut.
Agnes Monica mengumumkan mengenai keberhasilan dirinya yang telah dipercaya oleh produser musik asal Amerika itu untuk memproduksi single dan album di luar negeri.
Sebuah perusahaan musik yang terdapat nama mendiang Michael Jackson sebagai Coowned di dalamnya,menjadi salah satu perusahaan rekaman yang akan melancarkan perjalanan Agnes untuk benar-benar go international!
Saat ini ia mengaku sudah sign kontrak dengan Sony/ATV dan AMI. Sony ATV itu perusahaan joint venture Sony Music dengan ATV yang merupakan perusahaan rekaman yang salah satu pemiliknya adalah Michael Jackson.
Keduanya itu perusahaan rekaman yang punya based di Amerika dan Inggris. Saat ini aku sudah menyiapkan single yang akan dikeluarkan di Indonesia, dan juga akan dibuat versi Inggrisnya untuk dikeluarkan di sana.
No comments:
Post a Comment
Terimakasih jika Anda berkenan memberi Komentar dengan bahasa yang Santun